setelah kemaren saya menulis artikel Ciusss Mie Apa? nah artikel kali Ini adalah artikel tentang seorang pengamen jalanan cilik yang kelihatannya sangat berbakat untuk jadi penyanyi,karena melihat dan mendengarkan suaranya saja sudah lumayan,dari tempo lirik lagu dan cara membawakan lagunya sangat enak didengar walaupun dengan memakai alat musik,satu buah gitar kecil saja.
Entah dari mana asal muasal vidio ini,yang jelas dia berada didaerah Jawa-Barat,karena kedengarannya dia berbicara bahasa sunda/bahasa saya sendiri .Dan saya memperoleh vidio ini dari salah satu ponakan saya yang kebetulan pada waktu itu melihat dan saya mendengarkannya sewaktu dia membuka video tersebut,ya saya kopy saja lewat bluetooth.dan di pinggir kiri cuplikan gambarnya.
kalau sobat mau melihat vidionya silahkan anda lihat di bawah.
judul nyanyiannya kalau nggak salah nasib anak jalanan,dan yang membuat vidio ini juga saya kurang mengetahuinya yang jelas vidio ini saya dapatkan dari ponakan saya .
Mungkin saja beredarnya vidio anak pengamen ini,asalnya mungkin dari handphone ke handphone lewat bluetooth.cobalah sobat simak nyanyiannya,kalaupun sudah punya vidionya ,bagaimana menurut pendapat sobat,kalaupun sobat belum pernah melihatnya silahkan anda download dulu vidionya,kalau yang pakai soptware IDM pasti langsung men-Download nya.
Vidio:file.3GPP 9.86MB
Up-load By: " zigzoor blog "
Sudah menyimak Vidionya ??,Bagaimana menurut sobat blogger semua.Kalau menurut saya,andaikan saya banyak duit mungkin saya sudah mencari anak ini dan saya akan menjadi managernya.he...he...mimpi kali yah,jadi manager.Ya saya-khan cuman berandai-andai,mudah-mudahan saja ada donatur yang melihat vidio ini sampai-sampai dia tertarik dengan suara sipengamen ini ,dan ketemu dengan orangnya,dan donatur itu bercerita kalau dia dapat informasi tentang dirinya dari blog saya,khan lumayan.,hi...hi...hi...dapet pulus.mulai ngelantur nih,ya pokoknya menurut saya pengamen cilik ini berbakat deh.
Mungkin segitu saja artikel kita kali ini yang membawakan tema Pengamen Jalanan Yang Berbakat mudah-mudahan saja sipengamen dapat rejeki yang banyak dari hasil ngamennya,dan buat saya mungkin ada barokahnya khusus buat teman blogger ada manfaat dan hikmah dari sipengamen dan blog ini,sekian dan semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar