Siapa yang tak kenal dengan tokoh kartun yang satu ini. Ya, Si busa berwarna kuning cerah yang hidup di dasar laut. Spongebob menjadi salah satu tokoh kartun yang di gemari oleh anak-anak bahkan dewasa sekalipun. Kartun yang satu ini menceritakan tentang kehidupan Spongebob bersama kawan-kawannya, Patrick, Squidward, Sandy, Tuan Crab, Plankton, dan tokoh lainnya. Selain sebagai tontonan yang menghibur, di dalam cerita Spongebob juga terdapat berbagai kata mutiara yang dapat kita ambil sebagai pelajaran. Berikut beberapa kata mutiara tersebut :
- “Pengetahuan tidak dapat menggantikan persahabatan. Aku (Patrick) lebih suka jadi idiot daripada kehilanganmu (Spongebob)” [Patrick Star]
- “Jangan lakukan sekarang kalau masih bisa dikerjakan besok.” [Squidward Tentacle]
- “Hidup ini memang tidak adil, jadi biasakanlah dirimu.” [Patrick Star]
- “Seharusnya kamu belajar berjalan dulu, nak! Barulah kamu bisa berlari.” [Mrs. Puff]
- “Jika aku harus mati sekarang karena kesalahan seorang teman, aku akan ikhlas.” [Spongebob Squarepants]
- “Aku lelah berpura-pura menjadi orang lain!” [Patrick Star]
- “Kenapa harus ada matahari tenggelam di hari yang sempurna.” [Patrick Star]
- “Aku benci kau bahkan jika kau jadi aku. Itulah betapa aku membencimu.” [Patrick Star]
- “Satu untuk semua dan semuanya untuk satu.” [Eugene Crab]
- “Seragam adalah simbol ketertindasan.” [Squidward Tentacle]
- (Spongebob) : “Apa yg biasanya kau lakukan saat aku pergi?” (Patrick) : “Menunggumu kembali.”
- “Hanya orang yang agresif yang bisa menaklukkan dunia..” [Plankton]
- “ Lebih baik merasa dicintai dan kehilangan daripada tidak pernah dicintai sama sekali.” [Plankton]
- “Lain kali, periksa orang di dalam rumahmu sebelum kau memeriksa orang lain.” [Sandy Cheeks]
- “Pakaian Berpengaruh besar pada pemakainya.” [Sandy Cheeks]
- “Pemujaan yang berlebihan itu tidak sehat.” [Patrick Star]
- “Ternyata semua yg berkilau itu belum tentu emas” [Spongebob Squarepants]
- “Setidaknya menangis itu dapat menyelesaikan masalah” [Spongebob Squarepants]
Itulah beberapa kata mutiara yang ada di serial kartun Spongebob Squarepants, semoga dapat menjadi pelajaran yang berguna.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar